Pendaftaran Mahasantri Baru Marhalah Tsaniah (M2)

Panitia penerimaan mahasantri baru Ma’had Aly MUDI Mesjid Raya Samalanga kembali membuka pendaftaran untuk calon mahasantri baru jenjang Marhalah Tsaniah (M2) tahun akademik 2023-2024 M.

Pendaftaran dibuka mulai tanggal 23 Maret sampai 05 Mei 2023. Para calon peserta bisa mendaftar secara online melalui link bit.ly/pendaftaranM2MUDI. Namun sebelum mendaftar kiranya para peserta perlu memperhatikan dan melengkapi semua persyaratan pendaftaran yang diwajibkan.

Adapun ketentuan pendaftaran adalah:

  1. Lulusan Marhalah 1 (M1) Ma’had Aly/Sarjana Strata 1 (S1) ilmu keislaman
  2. Bersedia mondok di Dayah MUDI dan mengikuti semua peraturan lainnya sesuai dengan jenjang pendidikan
  3. Bersedia mengikuti semua materi perkuliahan sesuai dengan waktu yang ditentukan
  4. Menandatangani surat perjanjian setelah dinyatakan lulus
  5. Bersedia mengikuti seluruh peraturan dan kegiatan yang ditetapkan oleh ma’had Aly Mesjid Raya
  6. Mengikuti ujian testing

Prosedur pendaftaran

  1. Mengisi formulir pendaftaran di google form pada link berikut ini: bit.ly/pendaftaranM2MUDI
  2. Upload pas foto terbaru berwarna ukuran 3×4 dalam format JPG/PNG dengan ketentuan latar biru, berpeci hitam beludru dan baju putih
  3. Upload ijazah Marhalah 1 (M1) Ma’had Aly/Sarjana Strata 1 (S1) ilmu keislaman/ surat keterangan lulus dalam format PDF
  4. Upload transkip nilai Marhalah 1 (M1) Ma’had Aly/Sarjana Strata 1 (S1) ilmu keislaman
  5. Upload KK (Kartu Keluarga) dalam format PDF
  6. Menyerahkan proposal rencana penelitian yang berkaitan dengan proposal keilmuan Ma’had Aly MUDI (maksimal 12 halaman)
  7. Rekomendasi dari pimpinan pondok pesantren/mudir  Ma’had Aly/institusi tempat bertugas (bagi yang sudah mempunyai tugas tetap)
  8. Melunasi biaya formulir Rp. 200.000

Ujian Testing dengan Materi:

  1. Ujian tulis
  2. Ujian qiraatul kutub
  3. Kanz al-Raghibin Syarh Minhaj al-Thalibin
  4. Ghayah al-Wushul Syarh Lubb al-Ushul
  • Ujian hafalan
  • Ayat Ahkam sebanyak 50 Ayat
  • Hadis Ahkam sebanyak 50 Hadis
  • Matan Lubb al-Ushul
  • Qawaid Fiqhiyyah  sebanyak 30 qawaid
  • Ujian presentasi
  • Proposal
  • Wawancara

Ujian Seleksi

Testing/ujian seleksi terdiri dari empat tahap:

  1. Ujian seleksi tulisan (substantif Fiqh wa Ushuluh)
  2. Ujian penguasaan kitab kuning
  3. Ujian hafalan
  4. Presentasi proposal dan wawancara

Tempat dan waktu ditentukan selanjutnya

Untuk informasi dan konfirmasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia penerimaan mahasantri baru jenjang Marhalah Tsaniah (M2) di narahubung berikut ini:

Tgk. Muhammad Huzaifi    : 0813-6210-6638

Tgk. Muhammad Yanis   : 0822-7463-4480

Demikian info pendaftaran mahasantri baru untuk jenjang Marhalah Tsaniah (M2) di Ma’had Aly MUDI Mesjid Raya Samalanga. Ayoo buruan daftarkan dirimu. (Khalidin)

Share

Add Your Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *